Silaturahmi DWP Lapas Permisan bersama DWP Se-Nusakambangan dan Cilacap

    Silaturahmi DWP Lapas Permisan bersama DWP Se-Nusakambangan dan Cilacap
    Dharma Wanita Persatuan (DWP) Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Permisan Nusakambangan menghadiri acara silaturahmi dan halal bihalal. Kegiatan yang terlaksana di Aula Wismasari Nusakambangan ini dihadiri oleh Anggota DWP se-Nusakambangan dan Cilacap, Sabtu (20/04/2024). Dok Humas Vermis 1908

    NUSAKAMBANGAN – Dharma Wanita Persatuan (DWP) Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Permisan Nusakambangan menghadiri acara silaturahmi dan halal bihalal. Kegiatan yang terlaksana di Aula Wismasari Nusakambangan ini dihadiri oleh Anggota DWP se-Nusakambangan dan Cilacap, Sabtu (20/04/2024).

    Suasana lebaran menjadi salah satu momen yang ditunggu-tunggu oleh banyak orang. Di momen ini semua orang melakukan silaturahmi, baik dengan keluarga maupun rekanan. Ketua DWP Lapas Kelas I Batu, Sri Nuryati  menekankan bahwa halal bihalal menjadi kesempatan yang baik untuk meningkatkan silaturahmi dan membuka pintu untuk saling memaafkan. 

    "Saya mengucapkan terima kasih kepada seluruh anggota DWP se-Nusakambangan dan Cilacap yang sudah berkenan hadir dalam kegiatan yang positif ini. Kegiatan yang menjadi wadah untuk kita saling memaafkan dan meluruskan benang yang kusut.

    Selain itu, ketua DWP menutup sambutannya dengan mengajak untuk tetap menjaga kekompakan melalui silaturahmi ini, mengingat bahwa sebagai anggota DWP, tugas mereka adalah mendukung suami dalam menjalankan tugasnya demi kepentingan bangsa dan negara.

    Acara ini juga meriahkan oleh kehadiran vermis band dari yang terdiri dari 7 WBP Lapas Permisan yang menyanyikan lagu untuk menghibur pada hadirin halal bi halal DWP. Setelah itu acara halal bi halal di akhiri dengan berjabat tangan semua hadirin yang hadir.

    Candra Putra

    Candra Putra

    Artikel Sebelumnya

    Vermis Band Lapas Permisan Tampil di Acara...

    Artikel Berikutnya

    Lapas Permisan Terima Mesin RO Air Bersih...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Lapas Besi Latih Napiter, Persiapkan Diri Sebelum Kembali Ke Masyarakat
    Apel Pagi Pegawai Lapas Permisan: Pandu Setiawan Terima Penghargaan Pegawai Teladan
    Pegawai Teladan bulan November : Kalapas Permisan Berikan Apresiasi Kinerja
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Hendri Kampai: Indonesia Baru, Mimpi, Harapan, dan Langkah Menuju Perubahan

    Ikuti Kami